Kantor Konsultan Manajemen Konstruksi Proyek Rp 2,7T Sumut Tampak Tidak Profesional

Redaksi Medan

- Redaksi

Kamis, 24 Agustus 2023 - 06:24 WIB

40152 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan

Kantor konsultan manajemen konstruksi proyek multi years rancang bangun jalan dan jembatan Provinsi Sumut berada di Kota Medan. Keberadaan kantornya tampak tidak profesional.

PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja adalah rekanan Dinas PUPR Provinsi Sumut sebagai konsultan manajemen konstruksi proyek multi years jalan dan jembatan Provinsi Sumut senilai Rp 2,7 triliun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lokasi kantor PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja berada di Jalan Suka Rindu No. 9 Medan Johor. Tidak jauh dari Kantor Dinas PUPR Provinsi Sumut, hanya sekira 500 meter lebih.

Jika ingin melihat kantor tersebut, bisa melalui Jalan STM Medan. Sebelum simpang Jalan Tritura, posisinya di sebalah kanan, terlihat Jalan Suka Rindu. Jalannya hanya lebar 2 meter dan tidak bisa dilalui mobil yang berselisih.

Di lokasi kantor juga tidak terlihat plank PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja, hanya ada terlihat bendera merah putih terpasang di tiang bendera. Ada terpasang CCTV, dan sepi aktivitas staf pekerja.

“Gak tau saya selama ini itu kantor, sepi gitu saja kelihatan. Yang tahu kami itu rumah selama ini. Tak ada terlihat selama ini orang bekerja keluar masuk di situ,” ucap Edy, warga sekitar yang ditanya, Kamis 24 Agustus 2023.

Baca Juga :  Amankan Malam Tahun Baru, Kapolrestabes Medan Ikut Patroli Bersama Forkopimda Sumut

Edy pun bingung mengetahui bahwa rumah bernomor 9 itu adalah kantor perusahaan yang terlibat dalam pengerjaan proyek multi years rancang bangun jalan dan jembatan Provinsi Sumatera Utara senilai Rp 2,7 triliun yang bermasalah.

“Hebat ya proyeknya besar kali triliuan, tapi tak ada plank kantornya. Banyak kalilah itu uangnya,” kata Edy sambil tersenyum.

Kepala Dinas PUPR Sumut Marlindo Harahap yang dikonfirmasi terkait keberadaan kantor konsultan manajemen konstruksi PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja yang tidak ada plank sampai saat ini belum bisa ditemui.

Marlindo Harahap sejak menjadi kepala dinas menggantikan posisi Bambang Pardede, kata staf Dinas PUPR Sumut sering jarang berada di kantor.

“Ya iya, sejak jadi kepala dinas inilah bos itu jarang terlihat di kantor, sibuk terus dia keluar ngurusi proyek Rp 2,7T itu. Ini kan gubsu mau pensiun 5 September nanti. Katanya bermasalah proyek itu, kami pun pusing jadinya,” ucap staf tersebut sambil tertawa.

PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja pertanggal 4 Agustus 2023, diketahui menerima surat dari KSO Waskita SMJ Utama, perihal Pengajuan termin ke 2 paket pekerjaan konstruksi terintegrasi rancang dan bangun pembangunan jalan dan jembatan provinsi untuk kepentingan strategis daerah Provinsi Sumatera Utara.

Baca Juga :  Mayor Inf Agus Muchtadi.SE.M.I.P, Putra Asli Kisaran Pegang Tongkat Komando Yonif 100/PS

Dalam surat bernomor: 649A/ APBD/SU/WSU-KSO/VIII/2023, KSO Waskita SMJ Utama melalui kuasanya, I Kadek Oka Swartana menyampaikan pencapaian progres fisik bulan ke-14 sampai dengan 30 Juli 2023 sebesar 50,8717%.

Dengan begitu KSO Waskita SMJ Utama akan mengajukan kelengkapan dokumen termin ke 2 untuk ruas ruas yang sudah selesai dikerjakan sebanyak 21 ruas dengan nilai Rp 277,3 miliar.

Atas surat tersebut, PT. Citra Diecona KSO PT. Perentjana Djaja sebagai konsultan manajemen konstruksi proyek multi yeara rancang bangun jalan dan jembatan Provinsi Sumut tahun 2022-2024 senilai Rp 2,7 triliun itu harus memeriksa kebenaran pekerjaan fisik yang katanya sudah 50,871% siap dikerjakan KSO Waskita SMJ Utama dengan 21 item ruas jalan.

Padahal diketahui dalam kontrak kerja KSO Waskita SMJ Utama dengan Dinas PUPR Provinsi Sumut, jumlah paket perkerjaan yang harus selesai dikerjakan sebanyak 63 item. Jika dihitung 63 dikurang 21, masih tersisa 42 item ruas jalan dan jembatan yang belum selesai dikerjakan..(arif)

Berita Terkait

Viral..!! Soal Perkara Dosen Bunuh Suami, Menurut Saksi Terdakwa Sering Cek-Cok
Ketua DPD SPSI AGN Sumut Soroti Satpam yang ‘Disandera’ Biaya Perobatan: Disnaker Lemah Lindungi Pekerja
Polsek Pancur Batu Melakukan Pengecekan Terkait Berita Viral Judi Jenis tembak Ikan – Ikan dan Peredaran Narkoba di Beberapa Titik Kecamatan Sibolangit
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pakpak Bharat Dan Jajaran Lakukan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan
Pastikan Kesehatan Anggota, Polres Sergai Terjunkan Tim Dokkes Cek Personil Pos Pengamanan
Masih Suasana Idul Fitri 1446 H Hari ke + 4, Personil Polres Pakpak Bharat Bantu Masyarakat Donorkan Darah
Ingatkan Cuaca Extrem Satpolairud Polres Sibolga Himbau Pengunjung Objek Wisata Pantai Pendaratan, Agar Waspada
Satbinmas Polres Tebingtinggi Ajak Pemuda Merga Silima Jaga Kamtibmas Bersama

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:27 WIB

Was Pada..!!Awasi Realisasi Penyaluran BOP Dan Program Indonesia Pintar (PIP) Siswa PKBM Di Kabupaten Kuningan Jawabarat

Sabtu, 19 April 2025 - 05:13 WIB

Polsek Kasokandel Gencarkan Sosialisasi Tolak Premanisme Berkedok Ormas di Desa Gandasari

Sabtu, 19 April 2025 - 05:09 WIB

Polsek Kasokandel Sosialisasikan Bahaya TPPO dan Premanisme Berkedok Ormas di Desa Kasokandel

Sabtu, 19 April 2025 - 05:06 WIB

Polsek Kasokandel Intensifkan Patroli Harkamtibmas dan Cooling System di Lokasi Rawan Gangguan Keamanan

Jumat, 18 April 2025 - 12:45 WIB

FH UMC Berikan Kuliah Umum Di Desa Prajawinangun kulon

Jumat, 18 April 2025 - 10:14 WIB

Rapat ke 11 Agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD terhadap Nota Pengantar Bupati Sukabumi

Jumat, 18 April 2025 - 10:08 WIB

Persetujuan Bersama Raperda tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 15 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.

Jumat, 18 April 2025 - 10:04 WIB

Menghadiri Gelar Budaya Rakyat 2025 DPRD Kabupaten Sukabumi

Berita Terbaru