Sempat Kejar Kejaran, 15 Orang Diamankan Polisi Dari Lokasi Narkoba

- Redaksi

Jumat, 14 Juli 2023 - 12:54 WIB

40497 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Deli Serdang

Sebanyak 15 orang diamankan dari lokasi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Dusun Pekan Jumat, Desa Percut, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (13/7/2023).

Kasat Narkoba Polrestabes Medan, AKBP Jhon Rakutta Sitepu mengatakan, pihaknya melakukan penggerebekan menindaklanjuti laporan masyarakat yang menyebut maraknya narkoba di lokasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita sempat mendapatkan perlawanan dan terlibat aksi kejar-kejaran dengan para pelaku terduga narkoba,” kata Jhon, Jumat (14/7/2023).

Karena itu, sambung Jhon, tembakan peringatan terpaksa dilepaskan karena banyaknya masyarakat yang menghalangi petugas saat akan mengamankan para pelaku.

Baca Juga :  Tiga Remaja Korban Begal di Sibolangit, Babinsa Langsung Gerak Cepat

“Dalam penggerebekan ini, kita berhasil mengamankan 15 orang penyalahguna narkoba, satu di antaranya perempuan,” terangnya.

Dia menyebut, ke 15 orang itu memiliki peran masing-masing, pemakai, penjual dan pengedar.

“Dari 15 orang yang kita amankan, 12 di antaranya  positif methamphetamine,” bebernya.

Sejumlah barang bukti turut disita seperti alat isap, sabu paket kecil, timbangan, plastik klip kosong, 3 unit HT digunakan pelaku narkoba berkomunikasi antisipasi kedatangan petugas, senjata tajam (sajam) dan uang tunai.

Baca Juga :  Warga Demo Ke Kejaksaan Deli Serdang dan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Minta Pria Berinisial Godol dihukum Seberat Beratnya

“Para tersangka yang diamankan ini cukup lihai dan sangat rapi dalam menjalankan bisnis haram tersebut,” sebutnya.

Jhon memastikan, kegiatan serupa akan terus dilakukan di sejumlah kawasan yang dijadikan tempat pengedaran dan penggunaan narkoba.

“Kami imbau kepada masyarakat jangan takut untuk memberikan informasi. Kami akan siap menampung dan menjalankan tugas untuk memerangi narkoba,” tegasnya (AVID/r)

Berita Terkait

Osama Bin Husein Terpilih Aklamasi, FKPPI Tanjung Morawa Sambut Pemimpin Baru
Dua Tahun Nazarianti Membumikan Tahun Baru Islam, Semangat Hijrah Menyala di Tanjung Morawa-B
MUHAMMAD AGUNG PRABOWO TERPILIH SEBAGAI KETUA PKC PMII SUMATRA UTARA
Warga Pancur Batu Mengaku Dianiaya Oknum Personil Polres Samosir Sewaktu Niat Menjemput Istrinya
Presiden RI Prabowo Subianto Diminta Bentuk Tim Tindak Galian C Ilegal Dalam Rimbun Kecamatan Kutalimbaru
Alasan Mobil Pengangkut Sampah Baru Selesai Diperbaiki Pajak Pancurbatu Kumuh Dan Jorok
Direktur Reserse Narkoba Polda Sumut Atensi Terkait Adanya Perumahan Sabu di Bandar Baru Sibolangit
Teror Bom Molotov Kerumah Wartawan, Diduga Ada Keterlibatan Sejumlah Nama Yang Diungkapkan Dalam Dakwaan Firdaus Sitepu Yang Belum Ditangkap ?

Berita Terkait

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:50 WIB

Satgas TMMD Kodim 0724/Boyolali Serahkan Bantuan Al-Qur’an untuk Masjid Al Amin

Sabtu, 26 Juli 2025 - 00:35 WIB

Dukung Program Kasad Tentang Ketahanan Pangan, Satgas TMMD Reguler Ke-125 Laksanakan Kerjabakti Penyiapan Lahan Penanaman Jagung

Sabtu, 26 Juli 2025 - 00:28 WIB

Satgas TMMD Reguler Ke-125 Kodim 0735/Surakarta Membaur Bersama Masyarakat Laksanakan Sholat Jum’at di Lokasi TMMD

Sabtu, 26 Juli 2025 - 00:24 WIB

Dansatgas TMMD Reguler Ke-125 Kodim 0735/Surakarta Cek Progres Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD

Kamis, 24 Juli 2025 - 10:45 WIB

Dugaan SPBU 44,531.36 Kalibagor Bebas Dijadikan Sumur Mafia Solar Subsidi Segera BUMN Tindak Tegas 

Rabu, 23 Juli 2025 - 21:44 WIB

Rangkaian Kunker Ke Makorem 071/Wijayakusuma, Pangdam IV/Diponegoro Lepas Liarkan puluhan Burung Perkutut

Rabu, 23 Juli 2025 - 19:41 WIB

Babinsa Pendamping Petani Sukseskan Penanaman Bibit Padi di Sawah

Rabu, 23 Juli 2025 - 19:35 WIB

TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2025 Resmi Dibuka: Boyolali Perkuat Pembangunan dari Desa

Berita Terbaru