Audensi Danrem Wijayakusuma ke Rektor Unsoed, Jajaki Kerjasama di Berbagai Bidang

Edi Supriadi

- Redaksi

Kamis, 13 Juli 2023 - 16:02 WIB

40111 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Purwokerto, Nasionaldetik.com – Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Czi Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., dengan didampingi Dandim wilayah selatan jajaran Korem 071/Wijayakusuma, para Kasirem 071/Wijayakusuma dan para Kabalak Aju Kodam IV/Diponegoro jajaran Korem 071/Wijayakusuma, melaksanakan silaturahmi ke Rektor beserta civitas Akademika Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Kamis (13/7/2023).

Kedatangan Danrem beserta rombongan tersebut disambut hangat oleh rektor Unsoed Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc. Agr., IPU, beserta wakil rektor dan civitas akademika Unsoed Purwokerto.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain dalam rangka menjalin silaturahmi, kunjungan Danrem tersebut juga dalam rangka menjajaki kerjasama yang akan dilaksanakan dengan Unsoed, antara lain; pembekalan bagi Prajurit jajaran Korem 071/Wijayakusuma, khususnya bagi Babinsa dan Prajurit yang akan mendekati masa pensiun, mereka akan dibekali pengetahuan dalam bidang pertanian, peternakan, maupun perkebunan. Dengan harapan ketrampilan yang dimiliki nantinya bisa diaplikasikan setelah kembali kemasyarakat dan bisa ditularkan juga kepada masyarakat sekitarnya sebagai sarana komunikasi sosial. Sehingga Babinsa tidak hanya sebagai security bagi masyarakatnya, tetapi juga ada aspek edukasi yang ditularkan kepada warga masyarakat.
Selin hal tersebut juga akan dilaksanakannya kerjasama berupa pemberian beasiswa dan kesempatan pendidikan bagi anak-anak anggota TNIyang telah lulus dari sekolah lanjutan tongkat atas agar dapat melanjutkan kuliah di Unsoed.

Baca Juga :  Gelar Patroli Gabungan Kodim 0726/Sukoharjo dan Polres Sukoharjo, Jaga Kondusifitas wilayah

“Unsoed merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang berada di wilayah Banyumas yang memiliki visi Tri Dharma Perguruan Tinggi khususnya bidang pengabdian masyarakat, maka atas dasar itu antara Korem 071/Wijayakysuma dan Unsoed menggali potensi apa yang sekiranya bisa dan dapat dilakukan bersama,” papar Danrem.

Sementara itu, Rektor Unsoed Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc. Agr., IPU, dalam kesempatannya menyambut baik prakarsa ataupun atensi yang disampaikan Danrem 071/Wijayakusuma tersebut.

Baca Juga :  Danrem 081/DSJ Lanjutkan Prestasinya di Bidang Ketahanan Pangan

“Kami segenap civitas akademika Unsoed menyambut baik silaturahmi Danrem 071/Wk beserta stafnya, karena TNI dalam hal ini Korem Wijayakusuma selain bertugas mengawal kedaulatan NKRI, diharapkan TNI juga harus terus mempererat dan menjalin kerjasama diberbagai bidang, baik dengan lembaga pendidikan maupun dengan elemen masyarakat lainnya yang ada di wilayah dalam rangka membangun dan memperjuangkan visi dan misi yang sama agar bangsa ini tetap tegak kokoh sepanjang masa,” ungkapnya.

“Apa yang disampaikan Danrem 071/Wijayakusuma tersebut, bagi kami sangat baik, dan kami apresiatif. Karena dengan hal demikian, kami dapat mengembangkan ilmu pengetahuan kami untuk mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara,” paparnya.   (Edi/Dd/Red)

Berita Terkait

Rutan Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Buka Puasa Bersama Warga Binaan
Kalapas IIB Muara Bulian,Buka Puasa Bersama Dengan warga Binaan.
Longsor Timpa Rumah Kardi Warga Desa Klepu,Kecamatan Sudimoro
Kakanwil Ditjenpas Sumut, Yudi Suseno, Diwakili Kabid Pelayanan dan Pembinaan Pimpin Sertijab Karutan Kelas IIB Kabanjahe
Berkah Ramadan, Satlantas Polres Batang Tetap Semangat Bagikan Takjil
Rudi Tanjung Kabiro Sukabumi 
Pigai Berikan Kuliah Umum Tentang Pembangunan HAM Indonesia di  UHN Medan
Menteri HAM Kunjungi Sumut, Kanwil Kemenkum Sumut Siap Bersinergi Dukung Program HAM
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 07:36 WIB

Momen Perpisahan Yang Penuh Haru Sertijab Karutan Kabanjahe, CH Tarigan Resmi Digantikan (Plt) Josua Ginting

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:01 WIB

Polres Tanah Karo Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Bakti Sosial di Bulan Suci Ramadan 1446 H

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:45 WIB

Polsek Barusjahe Gelar Safari Ramadhan Dan Berbagi Takjil di Mesjid Al-Muktaqin

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:37 WIB

Kapolsek Simpang Empat Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:46 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Barusjahe Panen Tomat dan Cabai di Lahan Pekarangan

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:32 WIB

Kahiyang Ayu Lantik Ny. Roswitha Antonius Ginting Jadi Ketua TP PKK, Ketua Tim Pembina Posyandu, Dan Ketua Dekranasda Kabupaten Karo

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:20 WIB

Satresnarkoba Polres Tanah Karo Tangkap Pengedar Sabu di Tigapanah

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:05 WIB

Bupati Karo Hadiri Rapat Koordinasi Strategi Percepatan Penyaluran Transfer ke Desa Tahap 1 dan BLT Desa Triwulan 1

Berita Terbaru

Jawa timur

Longsor Timpa Rumah Kardi Warga Desa Klepu,Kecamatan Sudimoro

Sabtu, 15 Mar 2025 - 12:31 WIB