Wakil Bupati Karo, Terima Kunjungan Direktur Usaid Indonesia

Nasional Detik.com

- Redaksi

Kamis, 22 Juni 2023 - 14:10 WIB

40103 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo – nasionaldetik.com – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang yang diwakilkan oleh Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting menerima kunjungan Direktur Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) Indonesia Jeff Cohen di Ruang Rapat Bupati Karo, sebagai salah satu wilayah kerja program USAID MOMENTUM Private Healthcare Delivery di Sumatra Utara, Kamis (22/06/2023).

Kabupaten Karo merupakan salah satu dari empat kabupaten di Sumatra Utara yang didukung oleh USAID melalui program MOMENTUM yang fokus dalam peningkatan akses dan kualitas layanan kesehatan ibu dan bayi baru lahir di fasilitas kesehatan swasta. RS Efarina Etaham adalah salah satu rumah sakit swasta yang mendapat pendampingan dari USAID MOMENTUM.

Dalam kunjungan tersebut, Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting menerima para tamu dengan didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara dr. Alwi Mujahit Hasibuan, MKes., Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karo drg. Irna Safrina br. Sembiring Meliala, dan Direktur RS Efarina Etaham dr. Predy Roy. Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting berterima kasih atas terpilihnya Kabupaten Karo sebagai salah satu lokasi kerja USAID MOMENTUM di Sumatra Utara, dan berharap kegiatan USAID MOMENTUM dapat menekan tingkat kematian ibu dan bayi baru lahir di Karo.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Karo mengucapkan terimakasih atas dukungan USAID dan USAID MOMENTUM, serta Pemerintah Kabupaten Karo ikut bersama menurunkan Angka Kematian ibu dan Bayi Baru Lahir. Karo Maju Karo the Best.”

Sementara Direktur USAID Indonesia Jeff Cohen dalam kunjungannya mengapresiasi kerjasama pemerintah Kabupaten Karo dalam mengupayakan penyelamatan ibu dan bayi.

“USAID mengapresiasi kepemimpinan dan komitmen Kabupaten Karo dan Rumah Sakit Efarina Etaham dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan,” kata Direktur USAID Indonesia Jeff Cohen. “Saya berharap kerjasama erat USAID dengan Pemerintah daerah dan rumah sakit swasta akan menyelamatkan lebih banyak ibu dan bayi di Kabupaten Karo dan provinsi Sumatra Utara.”

Sementara itu, Direktur RS Efarina Etaham dr. Predy Roy mengungkapkan ia sangat bersyukur dengan terpilihnya rumah sakit yang dipimpinnya sebagai salah satu fasilitas kesehatan yang mendapatkan pendampingan dari program USAID MOMENTUM.

“Menjadi komitmen RS Efarina Etaham dalam memberikan mutu pelayanan kesehatan khususnya dalam upaya penyelamatan ibu dan bayi di Tanah Karo.”

Baca Juga :  Hadirkan Polisi Pariwisata di Kawasan Danau Toba, Kapoldasu : untuk Menunjang Kenyamanan di Ruang Publik

Program USAID MOMENTUM memulai kegiatannya di Kabupaten Karo pada Maret 2022 dengan melakukan pengumpulan data dasar di beberapa fasilitas kesehatan swasta. Hingga setengah tahun pertama 2023, program ini telah memberikan pendampingan kepada tiga (3) rumah sakit swasta, diikuti oleh bantuan teknis untuk klinik swasta (fasilitas kesehatan tingkat pertama) berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Karo. Lebih lanjut, program ini juga mendukung pembentukan Kelompok Kerja (POKJA) Kesehatan Ibu, Bayi Baru Lahir dan Anak dan mengadakan serangkaian pertemuan untuk menggalang dukungan dari pihak swasta untuk meningkatkan layanan kesehatan ibu dan bayi baru lahir. Saat ini, Kabupaten Karo sedang menyiapkan peraturan bupati untuk menurunkan kematian ibu dan bayi sejalan dengan agenda besar transformasi kesehatan dengan dukungan USAID MOMENTUM.

Selain Kabupaten Karo, USAID MOMENTUM juga turut mendukung tiga kabupaten lain di Sumatra Utara yaitu Kabupaten Deli Serdang, Asahan dan Langkat. Program ini juga membangun kemitraan dengan dan memberikan bantuan teknis kepada 18 rumah sakit swasta di Sumatra Utara, serta akan mendukung penguatan integrasi layanan kesehatan primer melibatkan fasilitas kesehatan pemerintah dan swasta.

(Ardiansyah Ginting).

Berita Terkait

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif
Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif
Personil Polres Tanah Karo Gelar Patroli Cooling System Pasca Pilkada 2024
Bhabinkamtibmas Polsek Tigabinanga Bantu Panen Jagung dan Sampaikan Pesan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Empat Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Personel Satsamapta Polres Tanah Karo Tingkatkan Pengaturan Lalin di Kota Kabanjahe, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Rutan Kabanjahe Raih Penghargaan Unit Pelayanan Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM)
Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 15:21 WIB

Ketua AJO-L Tanggamus bereaksi Terkait Pembagian Zonasi Oleh Apdesi Tanggamus

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:52 WIB

Polda Lampung Tahan 2 Tersangka Korupsi Penyimpangan Dana BUMAKAM di Tulang Bawang

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:40 WIB

27 November 2024 Sudah Berlalu,Aries Sandi Supriyanto Menang Pilkada Pesawaran Satu Putaran,FK-WKP Berharap Bisa Diterima Semua Pihak

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:21 WIB

Warga Bandar Agung suoh Menjerit ,keluhkan Luapan Air Sungai Yang Tak Kunjung Ada Perhatian

Selasa, 10 Desember 2024 - 10:00 WIB

Polda Lampung Tegaskan Tidak Ada Penolakan Laporan Masyarakat, Komitmen Transparansi dan Akuntabilitas

Senin, 9 Desember 2024 - 12:32 WIB

Brimob Polda Lampung Siaga Hadapi Cuaca Buruk, Personel dan Peralatan Disiapkan

Senin, 9 Desember 2024 - 12:22 WIB

Tindakan Tegas Kepolisian Di perlukan Untuk memenuhi rasa keadilan masyarakat

Senin, 9 Desember 2024 - 12:14 WIB

Ditreskrimum Polda Lampung Raih Penghargaan Top of News atas Pengungkapan Kasus Penipuan Petani Senilai Rp10 Miliar

Berita Terbaru