*Walikota Tanjungbalai Terima Audensi DPD PWRI Kota Tanjungbalai*

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Senin, 24 Maret 2025 - 17:14 WIB

40268 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjungbalai , Nasionaldetik.com

Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim didampingi Plh Kadis Kominfo Heri Antoni menerima kunjungan silaturahmi dari Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Kota Tanjungbalai, Senin (24/3/2025) Sekitar Pukul 10.00 Wib bertempat diRuang Kerja Walikota Tanjungbalai Jl.Jend.Sufirman KM,5,5 Tanjungbalai.

Kunjungan ini bertujuan mempererat jalinan komunikasi dan sinergi antara pemerintah dengan insan pers dalam rangka mendukung pembangunan di Tanjungbalai

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pertemuan ini, Ketua PWRI Kota Yusman didampingi Sekretaris Rimanto, Bendahara Abdul Hakim Sitorus beserta Pengurus lainnya, menyampaikan bahwa tujuan kunjungan ini adalah untuk mempererat hubungan silaturahmi antara PWRI dan Pemerintah Kota Tanjungbalai. “Kami berharap hubungan antara PWRI dan Pemko Tanjungbalai semakin baik ke depannya,” ujar Yusman

Baca Juga :  Polwan Polres Kendal Semarakkan HUT ke-76 dengan Olahraga Bersama

Yusman juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Wali Kota beserta jajarannya atas kunjungan silaturahmi ke kantor PWI. Ia berharap kunjungan ini dapat semakin mempererat jalinan komunikasi dan kerjasama antara Pemerintah dan PWRI Kota Tanjungbalai.

“Tentunya kami siap mendukung dan membantu Pemko Tanjungbalai mewujudkan Tanjungbalai yang lebih baik kedepannya, Tanjungbalai *EMAS* (Elok, Maju, Agamais dan Sejahtera) sesuai Visi Misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai,” ujarnya lagi

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Tanjungbalai Mahyaruddin Salim,SE,MAP menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap dapat terjalin kerja sama yang lebih erat antara PWRI Kota Tanjungbalai dan Pemko Tanjungbalai.

Wali Kota juga menekankan pentingnya peran wartawan sebagai sosial kontrol dalam mengawal jalannya pemerintahan dan Pembangunan di Kota Tanjungbalai. Ia berharap sinergi yang terjalin antara pemerintah dan wartawan dapat mendorong percepatan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Maruarar Mundur dari PDIP, Dave Laksono: Golkar Buka Pintu Untuk Beliau, Bila Berminat Bergabung

“Untuk itu, teman teman PWRI, kita butuh semua dukungannya. Kita kompak bersama sama, sehingga apa yang menjadi niat baik kita ini diridhoi oleh Allah SWT dan bermanfaat untuk masyarakat Kota Tanjungbalai,” tuturnya

Melalui pertemuan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi sinergitas dan kolaborasi PWRI dengan Pemko Tanjungbalai serta memperkuat hubungannya dalam mewujudkan Visi Misi Tanjungbalai *EMAS* (Elok, Maju, Agamais dan Sejahtera), tutup Mahyaruddin Salim,SE,MAP mengakhiri Komentarnya

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Babinsa Turut Membangun Infrastruktur, Gotong Royong Cor Jalan Kampung
Cekcok Soal Hewan Ternak, Bhabinkamtibmas Polsek Tebingtinggi Mediasi Warga
RSUD Ir Soekarno Miliki Ruangan Standar KRIS
Fokus Pembinaan Teritorial: Babinsa Koramil 07/Salak Melaksanakan Komsos dengan Pedagang Ikan Air Tawar
Turunkan Stunting Brebes Luncurkan Genting 
LPAI Karo Ucapkan Selamat Pelantikan LPAI Batubara,Dihadiri Kak Se
Wakil Bupati Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
Pemkab Toba Serahkan Bansos Untuk Korban Kebakaran