Perangkat Desa Batang Hari Akan Gelar Aksi Solidaritas Gaji tak kunjung cair,

Nasional Detik.com

- Redaksi

Jumat, 3 Januari 2025 - 05:56 WIB

40646 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batang Hari, Jambi Nasionaldetikcom– Persatuan Perangkat Desa Seluruh Indonesia (PPDI) Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi, merencanakan aksi solidaritas di Kantor Bupati Batang Hari. Aksi ini dipicu oleh belum terpenuhinya hak pembayaran gaji sebagai pekerja pemerintah desa yang seharusnya disalurkan melalui Anggaran Dana Desa (ADD) dan penyaluran Dana Bagi Hasil (DBH) Tahun Anggaran 2024.

 

 

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berdasarkan informasi yang tersebar melalui pesan singkat di grup WhatsApp, para peserta aksi diinstruksikan berkumpul di Lapangan Garuda Muara Bulian setelah Salat Jumat, sebelum berangkat dari desa masing-masing.

 

 

Menurut pantauan media, ratusan perangkat desa di Kabupaten Batang Hari telah menyatakan kesiapan mereka untuk ikut dalam aksi ini. Salah satu perangkat desa yang dihubungi media pada Kamis (2/1/2025) malam, membenarkan rencana tersebut.

Baca Juga :  Peduli Lingkungan, Babinsa Lakukan Penanaman Pohon Bersama Perangkat Desa

 

 

“Benar, Bang. Tapi info ini bocor ke Asisten 3 karena ada perangkat desa yang diduga membocorkan rencana aksi kami. Kami menuntut hak-hak kami yang belum dibayar selama kurang lebih lima bulan di tahun 2024,” ujar perangkat desa tersebut.

 

 

Ia juga menambahkan bahwa diskusi masih berlangsung terkait format aksi, apakah dilakukan dalam bentuk orasi atau silaturahmi. “Kalau saya lebih setuju orasi, karena kalau silaturahmi biasanya hanya diisi dengan janji-janji lagi,” tambahnya.

 

 

Pada Jumat pagi (3/1/2025), media kembali mengonfirmasi perkembangan aksi. Salah satu perangkat desa mengungkapkan bahwa Ketua PPDI Provinsi Jambi, M. Nuh, telah dipanggil oleh pejabat Pemkab Batang Hari untuk membahas permasalahan ini.

Baca Juga :  Warga Desa Sekati Kecil Kecamatan Mersam Sedih Namanya Dicoret Dari Bantuan PKH

 

 

“Kami masih menunggu instruksi Ketua Provinsi. Jika tidak ada titik terang, kami akan masukkan surat ke Polres hari ini, dan aksi kemungkinan dilakukan hari Senin,” ujarnya.

 

 

Masalah gaji ini tidak hanya dialami perangkat desa. Pemerintah Kabupaten Batang Hari di bawah kepemimpinan Fadhil Arief-H. Bakhtiar juga belum membayarkan gaji ribuan tenaga honorer, termasuk PTT dan Da’i, selama 4-5 bulan di tahun 2024. Selain itu, Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) ASN se-Kabupaten Batang Hari juga belum disalurkan selama lebih dari enam bulan pada tahun anggaran yang sama.

 

 

Aksi ini menjadi bentuk protes keras atas permasalahan tersebut, dengan harapan pemerintah segera menuntaskan hak-hak para pekerja yang belum terpenuhi.

Berita Terkait

Polres Simalungun Pastikan Tak Ada Lagi Mesin Ketangkasan di Wilayah Tanah Jawa
*Walikota Tanjungbalai diwakili Staf Ahli Ekbang Buka Secara Resmi Musrenbang kecamatan Tanjungbalai Selatan*
Sat Lantas Polres Simalungun Gencarkan Imbauan Keselamatan Berlalu Lintas
Inspektorat Minta ZN,Kembalikan Dana Bundes Desa pematang Lima Suku
Dugaan Suap dan Penggelembungan Suara Mewarnai Pemilu 2024 di Brebes, LSM Hati Kita dan GERTAK Desak APH Usut Tuntas
Truk tronton Bermuatan Puluhan Ton Melintasi Jalan Nasional, Bisa Menimbulkan Kerusakan Jalan
Polres Simalungun Gelar Patroli Gabungan Untuk Antisipasi Kejahatan Jalanan
Komitmen Dukung Ketapang, Polres Pakpak Bharat Kembali Tanam Benih Jagung

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:41 WIB

Tim Biro Rena Polda Sumut, Berkunjung Ke Polres Pakpak Bharat

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:34 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Pererat Sinergi Melalui DDS ke Kantor Kelurahan

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:13 WIB

Kodam I/BB Gelar Kegiatan Makan Sehat Bergizi untuk Anak-Anak Sekolah di Medan

Kamis, 6 Februari 2025 - 01:30 WIB

Polres Simalungun Gelar Tes Urine Mendadak, 76 Personel Dinyatakan Bersih dari Narkoba

Rabu, 5 Februari 2025 - 17:07 WIB

Bhabinkamtibmas Polres Sibolga, Gelar Penyuluhan Tentang Bullying

Rabu, 5 Februari 2025 - 16:55 WIB

Polres Pakpak Bharat, Sambut Kedatangan 10 Personil Bintara Remaja dari Polda Sumut.

Rabu, 5 Februari 2025 - 16:44 WIB

Tingkatkan Kualitas Gizi Anak, Kodam I/BB Berikan Makanan Sehat untuk 250 Siswa SD di Medan Sunggal

Rabu, 5 Februari 2025 - 14:21 WIB

Melalui Kartika Gathering, Kasad Perkuat Silaturahmi TNI AD dan Insan Media

Berita Terbaru