Tiga Remaja Korban Begal di Sibolangit, Babinsa Langsung Gerak Cepat

Avatar

- Redaksi

Minggu, 9 Juli 2023 - 07:07 WIB

40354 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sibolangit, Sumut Nasionaldetik,com.

 

Babinsa Koramil 0204-03/Sibolangit, Sertu Ahmad Solihin dan Serda Sukri yang sedang piket di kantor, langsung bergerak saat mendengar kabar pembegalan yang menimpa tiga orang remaja asal Kota Medan di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Sabtu (8/7/2023) dini hari sekitar pukul 01.00 Wib.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Ketiga remaja itu masing-masing bernama Helmi Darmawan (18), M Niki Fauzan (17), dan Rifqi Andani (17). Ketiganya merupakan warga Marelan Pasar I Tengah Gang Kembar.

 

Informasi yang diterima dari Sertu Ahmad Solihin menjelaskan kronologi peristiwa pembegalan tersebut.

 

Sekitar pukul 24.00 WIB, Jumat (7/7/2023), ketiga korban berangkat dari rumah menuju Berastagi dengan menggunakan sepeda motor Vario BK 4167 AGR dengan berboncengan tiga.

Saat tiba di Sembahe, ketiga korban melihat sekelompok pemuda tengah nongkrong di tepi jalan. Kelompok pemuda tersebut menggunakan empat kendaraan bermotor. Yakni jenis Honda Sonic 150R dua unit, Honda Vario 150 dan Honda Beat (tanpa plat BK).

Baca Juga :  Dipimpin Kanit Reskrim AKP Japri Simamora, Polsek Percut Sei Tuan Tangkap Tiga Tersangka Kasus Pencurian

 

“Saat melintasi kelompok pemuda itu, ketiga korban tidak mendapat gangguan. Namun saat tiba di depan Rumah Makan Cindelaras, Desa Sibolangit, Kecamatan Sibolangit sekitar pukul 01.00 WIB, gangguan mulai terjadi,” jelas Sertu Ahmad.

 

Kelompok pemuda yang ternyata begal, langsung memepet sepeda motor yang dinaiki ketiga korban.

 

Nahas, Helmi Darmawan yang membawa sepeda motor langsung menerima bacokan celurit di lengan kanannya. Namun sepeda motor yang dibawa Helmi tidak sampai jatuh, sehingga masih bisa melaju ke arah Bandar Baru.

Baca Juga :  Viral!!!Penambang Pasir Dengan Mesin Penyedot di Desa Hadiwarno Pacitan

 

“Diduga para begal langsung balik arah saat melihat sepeda motor korbannya tidak jatuh, dan justeru semakin melaju,” ucap Sertu Ahmad.

 

Sampai di Puskesmas Bandar Baru sekitar pukul 01.20 Wib, ketiga korban terutama Helmi Darmawan langsung mendapat penanganan medis.

“Luka sabetan di lengan Helmi Darmawan mendapat 22 jahitan. Sedangkan dua korban lainnya tidak mengalami luka apapun. Namun ketiganya shock, sehingga tidak bergerak kemana-mana sembari menunggu orang tua masing-masing datang menjemput ke Puskesmas Sibolangit,” urai Sertu Ahmad.

 

Dijelaskan Sertu Ahmad pula, peristiwa ini sudah dilaporkan kepada Danramil 0204-03/Sbl, Kapten Arh Liston B Situmeang yang kemudian memerintahkan untuk segera berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk antisipasi situasi dan kondisi keamanan di wilayah Kecamatan Sibolangit sekitarnya

( Nur kennan Tarigan)

Berita Terkait

Polisi Turunkan Ratusan Personel, Amankan Kunjungan Delegasi UE-ILO di Kota Tegal
Pilkada 2024, Polres Brebes Siapkan Walpri Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes
Satlantas Polres Kendal Gelar Bakti Sosial di HUT Bhayangkara Lalu Lintas ke-69
Silaturahmi Kapolres Kendal ke Ponpes Pring Jagad, Wujudkan Sinergi dengan Tokoh Agama
Video Tawuran Pelajar di Tegal Beredar di Medsos
Pastikan Keamanan Tahapan Pilkada, Piket Siaga Kompi Polres Brebes Patroli Kantor Penyelenggara Pemilu
Krisis Air di Jatinegara: Polres Tegal Berikan Bantuan Air Bersih Kepada Warga
Safari Jumat, Polres Brebes Ajak Partisipasi Aktif Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 15:33 WIB

Upacara Peringatan Hari Olahraga Nasional Ke-41 Tahun 2024 di Kabupaten Karo

Selasa, 10 September 2024 - 15:10 WIB

Polres Tanah Karo Perketat Pengawalan Logistik Pilkada 2024

Selasa, 10 September 2024 - 12:35 WIB

Mesin Tembak Judi Ikan ikan Bebas Beroperasi di Kecamatan Merek Tanak Karo

Senin, 9 September 2024 - 11:18 WIB

Kapolres Tanah Karo Apresiasi Pengamanan PON XXI Cabang Balap Sepeda MTB, Berjalan Aman dan Lancar

Senin, 9 September 2024 - 10:52 WIB

Bangun Rasa Nasionalisme Babinsa Koramil 03/ Berastagi Sampaikan Pesan Penting di Yayasan Tahfiz Qur’an Karimah Berastagi.

Senin, 9 September 2024 - 10:43 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Barusjahe Sambangi Warga Desa Binaan dan Sampaikan Pesan Kamtibmas Tanah Karo, Nasionaldetik.com

Senin, 9 September 2024 - 10:34 WIB

Polsek Tigabinanga Laksanakan Cooling System Menjelang Pilkada 2024

Senin, 9 September 2024 - 05:27 WIB

MTB Downhill PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jawa Timur Rebut 2 Medali Emas Kategori Putra Putri

Berita Terbaru

REGIONAL

Kunjungi Pesantren, Kapolres Batang Sampaikan Pesan Kamtibmas

Selasa, 10 Sep 2024 - 15:03 WIB